
Sukabuminow.com || Tol Bocimi Bogor-Ciawi-Sukabumi seksi I telah diresmikan Presiden Joko Widodo, Sabtu (1/12/18). Pembangunan tol seksi I mencapai 15,35 kilometer dari Ciawi hingga Cigombong.
Joko Widodo, dalam sambutannya, mengatakan pembangunan Tol Bocimi telah ditetapkan sejak tahun 1997 bahkan berkali-kali berganti investor. Hingga akhirnya tahun 2016 pembangunan dapat dimulai.
“Saya harap perekonomian masyarakat meningkat dengan adanya tol ini. Apalagi Sukabumi ini daerah wisata dan sudah pasti dikunjungi banyak orang dari luar daerah,” terang Presiden.
“Pembangunan seksi selanjutnya masih akan terus dilakukan,” tambahnya.
Baca Juga :
Di tempat sama, Adjo Sardjono, Wakil Bupati Sukabumi, mengaku sangat bersyukur dengan peresmian tersebut.
“Kita sudah sangat menantikan ini dan akhirnya Alhamdulillah terjadi hari ini,” beber Wabup usai kegiatan.
Adjo menegaskan, warga Sukabumi akan sangat terbantu karena jarak tempuh menjadi lebih cepat. Bahkan menurut rencana, sesuai yang di ekspos Direktorat Jenderal Bina Marga RI, Tol Bocimi seksi Cigombong-Cibadak akan diresmikan tahun 2020.
“Kita sambut baik. Bahkan dilanjutkan hingga Cianjur-Ciranjang pada tahun 2021,” paparnya.
“Untuk double track, Pak Presiden memastikan selesai tahun 2020. Sedangkan Bandara mulai dibangun tahun depan,” sambungnya. (Ridwan HMS/Rado)
Editor : Andra Permana