Tekad Diarpus Kabupaten Sukabumi Permudah Penelusuran Arsip

Sukabuminow.com || Dinas Arsip Dan Perpustakaan (Diarpus) Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, terus melakukan pembenahan dalam pengelolaan arsip. Belum lama ini, Diarpus Kabupaten Sukabumi belajar ke Diarpus Kabupaten Bogor.

Kepala Diarpus Kabupaten Sukabumi, Aisah mengatakan, Diarpus Kabupaten Bogor dipilih menjadi tempat studi banding karena segudang prestasi yang dimiliki, serta telah banyak meraih penghargaan kearsipan tingkat nasional dan menjadi salah satu Simpul Jaringan Pilot Project di tahun 2023.
Baca Juga :
- Surade Lebih Tua dari Kabupaten Sukabumi, Bupati Dorong Wisata Sejarah
- Belasan Rutilahu di Cisolok Direhab Disperkim
“Akhir November kemarin kita ke Diarpus Kabupaten Bogor. Banyak hal yang kami bahas soal kearsipan. Kita banyak belajar tentunya dan akan coba diimplementasikan di Kabupaten Sukabumi,” terang Aisah, Selasa (5/12/23).
Ia menegaskan, pertukaran informasi dalam pengelolaan arsip untuk perkembangan bersama amat sangat penting. Terlebih di era digital seperti dewasa ini.
“Pengelolaan Arsip, aplikasi SRIKANDI (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi), aplikasi SKIN (Sistem Informasi Kearsipan Nasional), aplikasi JIKN (Jaringan Informasi Kearsipan Nasional), dan Memori Kolektif Bangsa menjadi pembahasan utama dalam pertemuan kemarin,” beber Aisah.
“Penggunaan aplikasi-aplikasi tadi akan memudahkan ASN (aparatur sipil negara) dan masyarakat dalam melakukan penelusuran arsip sesuai keperluannya,” pungkasnya. (Ade F)
Editor : Andra Permana