PUNDI RATU Terima Piagam Sukabumi Innovation Award 2024
Sukabuminow.com || Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menganugerahi sejumlah pegawai dengan penghargaan atas inovasi yang telah dibuat dan dilombakan dalam Sukabumi Innovation Award 2024. Salah satu di antaranya Kepala Subbag Umum Dan Kepegawaian Pemerintah Kecamatan Palabuhanratu, Mahbubillah.
Sebelumnya, Mahbub menggagas inovasi PUNDI RATU untuk aksi perubahan (akper) dalam Pendidikan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan II Tahun Anggaran 2024 yang dijalaninya. Inovasi tersebut didaftarkan dalam Sukabumi Innovation Award 2024 Kategori Perangkat Daerah/Kecamatan.
“Alhamdulillah masuk dalam Top 20 dari 149 inovasi yang didaftarkan tahun ini. Sedangkan untuk Kategori Perangkat Daerah/Kecamatan, PUNDI RATU masuk dalam Top 10. Suatu kebanggaan tentunya dan menjadi motivasi untuk terus berinovasi,” ungkap Mahbub, usai menerima penghargaan di Bale Pangripta Bappelitbangda Kabupaten Sukabumi, Jajaway, Palabuhanratu, Rabu (18/12/24).
Ia menjelaskan, PUNDI RATU merupakan Pusat Informasi Digital Palabuhanratu. Inovasi tersebut dibuat untuk meningkatkan efisiensi serta aksesibilitas pengumpulan dan penyimpanan dokumentasi foto serta video kegiatan kecamatan.
“PUNDI RATU ini sebuah platform digital yang dirancang khusus untuk mengumpulkan, menyimpan, dan mengelola dokumentasi kegiatan kecamatan secara terpusat dan terstruktur. Sehingga berbagai momen penting seperti acara-acara kecamatan, proyek pembangunan, dan kegiatan sosial, dapat tersimpan dengan baik. Nantinya proses pengumpulan dan penyimpanan dokumentasi kegiatan kecamatan dapat dilakukan dengan lebih efisien dan terorganisir. Ini adalah langkah penting menuju transparansi dan akuntabilitas yang lebih baik,” ujarnya.
“Dengan PUNDI RATU, dipastikan semua foto dan video yang disimpan terlindungi dengan baik dari ancaman hilang maupun rusak,” tandasnya.
Mahbub mengaku, PUNDI RATU tidak akan sampai ke tahap tersebut tanpa dukungan berbagai pihak terutama unsur pimpinan di Pemerintah Kecamatan Palabuhanratu. Pencapaian tersebut diakuinya akan meningkatkan semangat dalam berkarya serta mengembangkan PUNDI RATU di masa mendatang.
“Terima kasih khususnya kepada Pak Camat Palabuhanratu (Deni Yudono) yang telah mendukung dan mendorong saya salam membuat inovasi ini. Semoga inovasi ini akan membantu kinerja saya di Pemerintah Kecamatan Palabuhanratu,” pungkasnya. (Ade F)
Editor : Andra Permana