Sosial

Peringati HUT Bhayangkara, Polisi Berbagi Al-Qur’an

Sukabuminow.com || Puluhan Al-Qur’an diterima Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Istiqomah di Kampung Cigondok, Desa Pasirbungur, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Banten, Kamis (13/6/24), dari Polsek Cilograng, Polres Lebak.

Pantauan Sukabuminow.com, puluhan Al-Qur’an tersebut dibawa langsung Kapolsek Cilograng, AKP Dikdik. Penyaluran tersebut merupakan kegiatan bakti sosial dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78.

“Kegiatan rutin bakti sosial sesuai perintah dari Bapak Kapolres dan memang sudah menjadi kegiatan rutin. Terutama hari ini dalam rangka memperingati hari Bhayangkara Ke-78. Kita bagikan kurang lebih 50 mushaf Al-Qur’an ke pondok pesantren Al-Istiqomah,” terang Dikdik usai kegiatan.

Ia menjelaskan, kegiatan itu juga dimanfaatkan untuk menyosialisasikan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan masyarakat melalui program sambang warga.

“Jadi, personel langsung bersentuhan dengan masyarakat di lapangan. Ini sebagai usaha agar lebih mendekatkan diri dengan warga,” jelasnya.

“Yang terpenting, sambang petugas ini bertujuan untuk menjalin kemitraan kedekatan antara polisi dan warga masyarakat, agar terjalin komunikasi yang baik,” pungkasnya. (Edo)

Editor : Andra Permana

Berita Terkait

Back to top button