Ular Masuk Rumah di Cikembar Sukabumi, Dinas Damkar Sigap
Reporter : CR 3
Sukabuminow.com || Warga Kampung Ciangsana 1 RT 02/04, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar digegerkan dengan penemuan ular jenis sanca yang masuk ke rumah salah satu warga. Sabtu (21/12/19).
Ketakutan warga mereda, setelah Tim Rescue Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukabumi turun tangan.
“Kami mendapat informasi dari warga bahwa ada ular masuk ke rumah. Kami meluncur ke lokasi dan ternyata benar ada ular sanca di salah satu rumah warga,” tutur Komandan Pos Cibadak Dinas Damkar Kabupaten Sukabumi, Iyep Yosepa kepada Sukabuminow.com.
Baca Juga :
- Peringati Hari Jadi Pos TNI AL Palabuhanratu, Ratusan Anggota Pramuka Gelar Kemsir
- Kembangkan Potensi Anak, SDN 2 Palabuhanratu Siapkan Generasi Unggul
Iyep menjelaskan, evakuasi ular sanca tersebut berjalan sedikit alot. Sebab ular tersebut sedikit melakukan perlawanan.
“Panjangnya kurang lebih 1,5 meter. Alhamdulillah kami berhasil mengevakuasinya,” tandasnya.
Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com