Salurkan Mesin Pompa Air, Ini Harapan Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi

Reporter : Edo
Sukabuminow.com || Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi kembali menyalurkan puluhan alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada kelompok tani.
Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Denis Eriska mengatakan, Alsintan yang disalurkan diharapkan mampu membantu meningkatkan hasil pertanian para petani di Kabupaten Sukabumi.
“Semoga ini bermanfaat. Rawat dengan baik, jangan sampai alat ini terus diforsir tapi tidak dipelihara alatnya. Saya percaya, para petani sudah berpengalaman dalam pemeliharaan,” ungkapnya usai menyalurkan Alsintan, Senin (11/10/21).
Denis menjelaskan, Poktan yang bisa mendapatkan bantuan Alsintan memiliki syarat. Salah satunya yang telah eksis selama dua tahun.
“Serta telah terdaftar dalam sistem informasi penyuluhan pertanian yang sudah dipersiapkan,” jelasnya.
Di tempat sama, Kepala Prasarana Dan Sarana Pertanian (PSP), Gilar Muhammad Akmal menambahkan, Alsintan yang disalurkan berupa mesin pompa air.
“58 unit mesin pompa air kita distribusikan ke kelompok tani,” terangnya.
Penyaluran tersebut akan dilakukan selama tiga hari, yakni hingga Rabu (13/10/21).
“Hari ini untuk kelompok tani wilayah I dan II. Kita maraton sampai hari Rabu untuk Poktan di seluruh wilayah,” pungkasnya.
Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com