Kabupaten Sukabumi

‘Pemandian Kerbau’ di Jalanan Ibukota, Ini Harapan Masyarakat

Reporter : Edo

Sukabuminow.com || Ruas Jalan A Yani tepat sebelum SPBU Batusapi, Palabuhanratu, seolah menjadi kasus jalan rusak abadi di Kabupaten Sukabumi. Perbaikan sering dilakukan, namun kondisinya akan sama seperti semula beberapa saat kemudian.

Kondisi jalan berlubang besar dan lebar akan menjadi seperti kubangan tempat mandi kerbau saat hujan mengguyur, menjadi pemandangan akrab pengguna jalan. Ironis, sebab jalan tersebut berada di Palabuhanratu yang menjadi wajah Kabupaten Sukabumi mengingat statusnya sebagai ibukota.

“Diperbaiki, begitu lagi. Diperbaiki, begitu lagi. Selalu seperti itu. Seperti diperbaiki dan sengaja dibiarkan rusak lagi. Jadi proyek rutin sepertinya,” ungkap Ramdan (30 th), salah satu pengguna jalan dengan nada kesal, Jumat (15/1/21).

Selain pemandangan yang seolah menusuk mata, kondisi tersebut, diakui Ramdan, sangat membahayakan pengguna jalan. Terlebih lubang yang dalam dan lebar juga membuat area tersebut menjadi rawan kecelakaan.

“Saya sebagai masyarakat meminta pemerintah untuk segera memperbaiki jalan ini. Coba bikin konsep yang membuat kondisinya tidak kembali seperti ini. Di beton atau bagaimana lah. Pemerintah lebih paham itu,” kesalnya.

Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com

Berita Terkait

Back to top button