AdvertorialKabupaten Sukabumi

Ngamuk di Tempat Wisata, Perempuan Ini Dievakuasi Satpol PP

Sukabuminow.com || Seorang perempuan muda diamankan Satpol PP Kabupaten Sukabumi usai mengamuk di Pantai Citepus Kebon Kalapa, Desa Citepus, Palabuhanratu, Senin (24/7/23). Perempuan tersebut diduga mengalami stres.

“Ada laporan dari warga Citepus Palabuhanratu bahwa ada perempuan yang ngamuk. Anggota kemudian menuju tempat itu dibantu warga untuk melakukan evakuasi,” terang
Sekretaris Satpol PP Kabupaten Sukabumi, Syarifudin Rahmat.

Ia mengaku mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa perempuan tersebut sempat telanjang sambil mengejar para wisatawan yang berada di pantai.

“Menurut informasi dari warga itu tidak bisa terkendalikan. katanya orangnya stres. Kita koordinasi dengan pihak Puskesmas Palabuhanratu untuk melakukan tindakan. Dikasih obat penenang dan obat lainnya,” jelasnya.

Usai dievakuasi, Syarifudin melakukan koordinasi dengan UPTD Disdukcapil Palabuhanratu untuk mengetahui identitas perempuan tersebut. Hasilnya, perempuan itu bernama Riski Salwati (19 th), warga Kampung Kalabang, Desa Warnajati, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

“Kita sudah koordinasi dengan Kecamatan Cibadak dan orang Desa Warnajati. Mereka akan menjemput yang bersangkutan. Sementara ini kita titipkan di Panti Aura Welas Asih,” tandasnya.

Sebelum dievakuasi ke Panti Aura Welas Asih, Satpol PP juga berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Dan Penyelamatan Kabupaten Sukabumi untuk melepas besi yang melingkar di jari manis perempuan tersebut. Akibat besi itu, jari manis sebelah kiri perempuan tersebut bengkak. (Edo)

Editor : Mulya H

Berita Terkait

Back to top button