Kabupaten Sukabumi

Cuaca Ekstrem dan Lonjakan Kendaraan Jadi Sorotan di Sukabumi

Sukabuminow.com || Operasi Lilin Lodaya 2024 menunjukkan lonjakan signifikan volume kendaraan yang memasuki Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Kasat Lantas Polres Sukabumi, AKP Fiekry Adi Perdana, menyampaikan data tersebut usai melakukan pengecekan rutin di Pos Pengamanan (Pos PAM) dan Pos Pelayanan (Pos Yan).

“Untuk kendaraan yang masuk ke Kabupaten Sukabumi, khususnya jalur wisata, mayoritas didominasi kendaraan roda dua,” terangnya, Minggu (29/12/24).

Berdasarkan data lalu lintas, tercatat sebanyak 31.977 kendaraan keluar dari Gerbang Tol Cigombong selama periode H-1 hingga H-9 tahun baru 2025, sementara kendaraan yang masuk mencapai 30.768 kendaraan.

“Sementara di Gerbang Tol Parungkuda, kendaraan yang keluar sebanyak 65.649 kendaraan, sedangkan yang masuk mencapai 73.347 kendaraan pada periode yang sama,” tambahnya.

Tak hanya itu, arus kendaraan di jalur wisata Palabuhanratu juga terpantau padat. Sebanyak 12.611 kendaraan masuk ke kawasan ini, sementara 11.133 kendaraan tercatat keluar.

Namun, Fiekry mengingatkan adanya potensi bencana longsor di beberapa titik jalur utama Sukabumi, khususnya di Jalan Bagbagan- Kiara Dua Kampung Cimapag Kecamatan Simpenan, Jalan Bantargadung-Warungkiara, serta Jalan Cikidang.

“Tiga lokasi tersebut rentan longsor, terutama saat hujan deras. Kami mengimbau pengendara agar selalu waspada, berhati-hati, dan segera menepi jika hujan disertai angin kencang. Jangan lupa untuk beristirahat jika merasa lelah atau mengantuk,” tutupnya. (Edo)

Editor : Andra Permana

Berita Terkait

Back to top button