Pererat Silaturahmi, Pemprov Jawa Barat Sambangi Palabuhanratu

Sukabuminow.com || Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat. Melanjutkan tradisi menjaga silaturahmi dengan seluruh pemerintah kabupaten/kota.
Senin (13/5/19). Wakil Gubernur Jawa Barat : Uu Ruzahnul Ulum. Menyambangi Masjid Agung Palabuhanratu di Kabupaten Sukabumi.
“Kami ingin menjaga dan meneruskan tradisi pemerintah sebelumnya. Silaturahmi ini sangat penting. Untuk membangun komunikasi dan kebersamaan. Supaya seiring sejalan antara pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten dalam memajukan khususnya Jabar Juara Lahir Bathin,” tuturnya dalam sambutan.
Baca Juga :
- DAMRI Kembali Mengaspal di Jalur Cikidang
- Sebut Harga Bawang Putih Aman, Kadiskoperindag Rilis Harga Bapokting
Di tempat sama. Bupati Sukabumi : Marwan Hamami. Mengajak masyarakat untuk ikut berperan serta. Menata dan merawat Kabupaten Sukabumi. Terutama keindahan destinasi wisata yang dimiliki Kabupaten Sukabumi. Yang telah di akui oleh Unesco Global Geopark : UGG.
“Kedatangan Pak Wagub akan semakin meningkatkan motivasi kami. Untuk terus sejalan dan mendukung program Pemprov. Ada 14 item yang belum teroptimalkan,” tandasnya. (Anugrah)
Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com