Kabupaten SukabumiPeristiwa

Mayat Pria Misterius Ditemukan Mengapung di Perairan Minajaya Sukabumi

Sukabuminow.com || Warga dan nelayan di sekitar Pantai Minajaya, Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, dikejutkan dengan penemuan mayat pria yang mengapung di laut pada Selasa (11/2/25) pagi.

Dari video evakuasi yang beredar, terlihat beberapa warga bersama anggota Satpol PP berupaya mengevakuasi jenazah yang mengenakan kaos lengan pendek loreng khas TNI.

Kronologi Penemuan Mayat

Kasat Polairud Polres Sukabumi, AKP Tenda Sukendar, mengungkapkan bahwa jenazah ditemukan sekitar pukul 08.00 WIB dalam kondisi mengapung di permukaan air laut.

“Menurut keterangan saksi, saat yang bersangkutan akan menarik jodang (alat tangkap ikan terapung) dengan berenang menggunakan ban dalam mobil, tiba-tiba melihat sosok yang diduga mayat terombang-ambing di laut,” ujar Tenda dalam keterangan resminya.

Karena penasaran, saksi pun berenang lebih dekat untuk memastikan benda tersebut. Setelah yakin bahwa itu adalah mayat manusia, saksi segera berenang kembali ke daratan dan melaporkan kejadian tersebut kepada petugas Polsus KKP Minajaya serta aparat setempat.

Evakuasi dan Ciri-Ciri Korban

Sekitar pukul 12.30 WIB, jenazah berhasil dievakuasi menggunakan perahu nelayan setempat dan langsung dibawa ke RSUD Jampangkulon untuk dilakukan visum et repertum.

“Identitas korban belum diketahui (Mr. X). Korban mengenakan kaos loreng khas TNI lengan pendek dan hanya memakai celana dalam,” jelas Tenda.

Diduga Korban Laka Laut

Pihak kepolisian menduga mayat tersebut merupakan korban kecelakaan laut di wilayah lain yang kemudian terbawa arus hingga ke perairan Minajaya. Saat ditemukan, lokasi mayat berada sekitar 3 mil dari bibir pantai.

Tindakan Kepolisian

Tim gabungan yang terdiri dari anggota Koramil 2214/Surade, Polsek Surade, Polsus KKP, P2BK Kecamatan Surade, serta nelayan setempat telah melakukan langkah-langkah berikut:

  • Mengevakuasi mayat ke pinggir laut.
  • Memberikan imbauan kepada para nelayan agar lebih berhati-hati saat melaut.
  • Berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk menemukan keluarga korban.
  • Mengumpulkan keterangan saksi dan membuat laporan resmi.

Hingga berita ini diturunkan, identitas korban masih belum diketahui. Pihak kepolisian terus berupaya mencari informasi lebih lanjut terkait kejadian ini. (Edo)

Editor : Andra Permana

Berita Terkait

Back to top button