Elegan, Seluruh Pegawai Distan Kenakan Batik
Sukabuminow.com || Terdapat pemandangan unik dalam apel pagi Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Senin (2/10/23). Seluruh pegawai yang mengikuti apel tampak mengenakan batik.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Sri Hastuty Harahap mengatakan, pihaknya mengenakan batik dalam rangka Hari Batik Nasional.
“Sesuai Surat Edaran Pak Bupati yang mewajibkan pemakaian batik hari ini. Seluruh pegawai Distan memakai batik. Kami mendukung penuh Hari Batik Nasional yang jatuh pada hari ini,” ungkap Tuty.
Ia menjelaskan, seluruh pegawai termasuk dirinya mengaku nyaman mengenakan pakaian hasil perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia itu.
“Batik itu ciri khas kita sebagai bangsa Indonesia ya. Tentu kami bangga memakainya. Ada makna tersendiri dalam batik itu yang mengajarkan kami tentang persatuan dan kesatuan,” ujarnya.
“Saya dan seluruh pegawai Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi mengucapkan selamat Hari Batik Nasional,” pungkasnya. (Ade F)
Editor : Andra Permana