AdvertorialKabupaten SukabumiPemerintahan

Sektor Peternakan Kabupaten Sukabumi Berpotensi, Aspeksindo Rilis Program Ini

Sukabuminow.com || Pemerintah Kabupaten Sukabumi mengapresiasi Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (Aspeksindo) karena telah menjadikan Kabupaten Sukabumi sebagai Pilot Project Program Sekolah Peternakan Rakyat.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah, Ade Suryaman, saat menerima kunjungan Aspeksindo bersama Yayasan Karya Bhakti Bumi Indonesia di Gedung Negara Pendopo Sukabumi, Jumat (26/5/23).

“Kami memiliki potensi peternakan, pertanian, dan perikanan yang sangat terbuka. Program ini menjadi sebuah peluang emas. Apalagi sektor peternakan kita menjadi salah satu andalan bagi ibukota negara,” terang Ade.

Di tempat sama Staf Ahli Aspeksindo Bidang Pendidikan Dan Pelatihan SDM, Himmatul Hasanah mengatakan, pihaknya juga menggandeng Institut Pertanian Bogor (IPB) dalam program tersebut. Ia menyebut, program itu sebagai upaya untuk menjaga ketahanan pangan Indonesia di sektor protein hewani.

“Sekolah berbasis kerakyatan ini untuk mencerdaskan para peternak dalam arti luas. Mereka akan digembleng sekitar sembilan bulan untuk mendapatkan pelatihan terkait peternakan, pertanian, hingga perikanan. Termasuk diajari mengelola pakan dengan kearifan lokal,” ungkapnya.

Ia menegaskan, target dari kegiatan tersebut yakni menjadikan petani ternak bisa mandiri sehingga swasembada pangan akan terwujud. Sedangkan kesejahteraan para peternak akan menjadi muaranya.

“Saya yakin pilot project di Sukabumi ini akan berhasil. Dan nanti dari Sukabumi, keberhasilan ini kita bawa ke tingkat nasional,” pungkasnya. (Ridwan HMS)

Editor : Andra Permana

Berita Terkait

Back to top button