Dua Truk Pengangkut Pasir Terguling di Cilograng, Berikut Kronologinya
Sukabuminow.com || Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua truk besar terjadi di tanjakan Jalan Bayah-Cibareno, tepat di Kampung Ciawi Tengah, Desa Gunung Batu, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Banten, Jumat (16/11/18).
Hino tronton dump truk dengan nomor polisi B 9478 TDA yang dikemudikan Joko, warga Kampung/Desa Cimandiri, Kecamatan Panggarangan, Kabupaten Lebak, mengalami patah as roda dalam keadaan penuh muatan pasir.
“As roda patah sehingga tidak bisa jalan saat menanjak. Mobil mundur tak terkendali karena rem juga ikut tidak berfungsi. Akhirnya terguling dan menimpa mobil lain di belakangnya yang sama-sama bermuatan pasir,” ungkap AKP Suparwono, Kapolsek Cilograng saat ditemui di tempat kejadian perkara, Jumat (16/11/18).
Baca Juga :
Raksasa yang tengah mengangkut pasir itu menimpa Mitshubishi dump truk dengan nomor polisi A 9490 PA bermuatan pasir yang dikemudikan Sompoy (40), hingga ikut terguling.
“Kedua sopir tidak mengalami luka serius. Truk sudah dievakuasi dan lalu lintas sudah kembali lancar,” tutup Suparwono. (Yadi)
Editor : Andra Permana