AdvertorialKabupaten SukabumiKesehatanPemerintahan

Ciptakan Generasi Unggul, Pemkab Sukabumi Gelar Rembuk Stunting

Reporter : Ridwan HMS

Sukabuminow.com || Penuntasan masalah gangguan pertumbuhan anak atau stunting, menjadi prioritas Pemkab Sukabumi. Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri, dalam pembukaan Rembuk stunting di salah satu hotel Sukabumi, Jumat (4/6/21).

Iyos mengatakan, Rembuk Stunting dimaksudkan untuk mewujudkan sumber daya manusia yang unggul secara kualitas maupun kuantitas. Dalam pelaksanaannya, program tersebut mengandalkan sinergitas pentahelix yang meliputi unsur pemerintah, akademisi, komunitas, pengusaha, hingga media.

“Rembuk Stunting ini merupakan upaya pencegahan dan penanganan stunting melalui aksi konvergensi. Sehingga terjadi percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Sukabumi,” ujar Wabup.

Dalam penanganan stunting, kata Iyos, lingkungan dan perilaku masyarakat sangat berpengaruh terhadap kesehatan. Ia meyakini, lingkungan bagus dan pola hidup bersih diterapkan, stunting akan hilang.

“Yang jelas, penanganan stunting tidak akan tuntas 100 persen kalau hanya dilakukan Dinas Kesehatan saja. Harus diintervensi oleh seluruh perangkat daerah dan semua stakeholder,” bebernya.

Di tempat sama, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi, Harun Alrasyid menegaskan, hasil akhir dari Rembuk Stunting yang diharapkan yakni terwujud Kabupaten Sukabumi bebas stunting. Sehingga tercipta generasi bangsa yang tangguh.

“Output yang kami inginkan ialah pola hidup, pola asuh, dan pola makan masyarakat yang berubah dan lebih baik serta lebih sehat,” terangnya.

Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com

Berita Terkait

Back to top button