AdvertorialKabupaten SukabumiPemerintahan

Hari Bumi 2024, Bupati Sukabumi Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

Sukabuminow.com || Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan melestarikan hutan di wilayah masing-masing.

Hal itu di ungkapkan Marwan saat menghadiri acara Hari Bumi sekaligus Halal Bihalal dan pisah sambut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (25/4/24).

“Kita mengajak masyarakat bisa mengajak keluarga untuk menjaga, minimal melestarikan lingkungan di mana mereka tinggal. Kalau ada sampah jangan anggap itu pekerjaan yang sudah mereka bayar, terus jangan dibiasakan juga membuang sampah sembarangan. Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab DLH atau pemerintah daerah, tapi tanggung jawab kita semua,” terang Marwan kepada media.

Ia berpesan, masyarakat terutama pihak pendidikan mulai dari TK, PAUD hingga tingkat SLTA agar memberikan edukasi secepat mungkin terkait menjaga lingkungan.

“Saya nitip, didik anak-anak dari sekarang. Kebersihan sebagian dari iman, hal itu bisa menjadi pegangan. Bumi ini milik bersama, bukan milik DLH bukan milik pekerja, bukan milik pemerintah tapi milik bersama. Pelihara, jaga kemudian manfaatkan untuk kelestarian kita,” tandasnya. (Edo)

Editor : Andra Permana

Berita Terkait

Back to top button