Kabupaten SukabumiPeristiwa

Jasad Bocah Mungil Ditemukan Tim SAR Gabungan

Sukabuminow.com || Tim SAR gabungan akhirnya menemukan Gibran (7 th), bocah yang terseret ombak di Pantai Rawakalong, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (5/5/22).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator dalam operasi SAR, Hendra Sudirman mengatakan, korban ditemukan terdampar di bibir pantai dalam keadaan meninggal dunia pada radius 1 kilometer dari lokasi kejadian.

“Jenazah korban ditemukan sekitar pukul 3.30 sore. Selanjutnya kita evakuasi menuju RSUD Palabuhanratu,” terangnya.

Herman menjelaskan, pencarian dilakukan oleh dua tim SAR gabungan dengan menyisir melalui jalur darat dan jalur laut menggunakan rubber boat.

“Luas area pencarian area laut mencapai dua nautica mile. Sedangkan di darat sejauh 6 kilometer.

Sebelumnya diberitakan, Gibran terseret arus ombak Pantai Rawakalong saat berenang bersama keluarganya, Rabu (4/5/22) pukul 4 sore. Korban merupakan warga Kecamatan Cicurug, yang tengah menikmati libur lebaran di Palabuhanratu. (Edo)

Editor : Andra Permana || E-mail Redaksi : sukabuminow8@gmail.com

Berita Terkait

Back to top button
error: Content is protected !!